Sambut The World Tsunami Awareness Day, Nyok!

Seminggu lagi kita akan memperingati The World Tsunami Awareness Day atau kalau dalam bahasa Indonesianya adalah Hari Kesadaran Tsunami Dunia! The World Tsunami Awareness Day ini dirayakan pada seluruh masyarakat dunia setiap tanggal 5 November. Di tahun 2019 ini, perayaan Hari Kesadaran Tsunami Dunia akan mensosialisasikan target “Sendai Seven Campaign” yang berfokus pada pengurangan risiko bencana dan kerugian bencana. Lalu, apa itu Sendai Seven Campaign?

Sendai Seven Campaign adalah kerangka kerja yang dibuat untuk tujuh tahun kedepan dalam pengurangan risiko bencana dan kerugian bencanaSobat Disasterizen. Nah 4 tahun lalu, para pemimpin dunia berkumpul di Jepang dalam Konferensi PBB Dunia ke-3 merumuskan Sendai Seven Campaign tersebut.  

Baca juga : PLASTIK DARI KULIT MANGGA

Sendai Seven Campaign adalah kesempatan untuk semua orang, termasuk pemerintah, kelompok masyarakat, organisasi masyarakat sipil, sektor swasta, organisasi internasional, PBB, dan keluarga untuk mengurangi risiko bencana dan kerugian bencana.

Apa saja ya isi target dari Sendai Seven Campaign?

  • Target 1

Mengurangi korban kematian akibat bencana global, yang bertujuan untuk menurunkan rata-rata per 100.000 tingkat kematian global pada dekade 2020-2030 dibandingkan dengan periode 2005-2015.

  • Target 2

Mengurangi jumlah orang yang terkena dampak bencana pada tahun 2030, bertujuan untuk menurunkan angka global rata-rata per 100.000 pada dekade 2020-2030 dibandingkan dengan periode 2005-2015.

  • Target 3

Mengurangi kerugian ekonomi akibat bencana, terkait dengan produk domestik bruto (PDB) pada tahun 2030.

  • Target 4

Mengurangi kerusakan bencana pada bangunan dan layanan publik, diantaranya fasilitas kesehatan dan pendidikan.

  • Target 5

Meningkatkan jumlah negara dengan strategi pengurangan risiko bencana nasional dan lokal pada tahun 2020.

  • Target 6

Meningkatkan kerja sama secara internasional ke negara-negara berkembang melalui dukungan yang memadai dan berkelanjutan pada kerangka kerja 2030.

  • Target 7

Meningkatkan ketersediaan dan akses pada sistem peringatan dini berbagai ancaman bencana dan informasi, serta penilaian risiko bencana.

Nah, seperti itu lah Sendai Seven CampaignDisasterizen! So, apa yang bisa kita lakukan sebagai warga negara biasa? Mungkin pertama yang perlu dilakukan adalah menyadari adanya potensi gempa dan tsunami di sekitar kamu. Untuk menyadari keberadaannya, bisa kamu baca pada artikel yang satu ini! (MA)

Sumber : UNDDR