Alam Tidak Butuh Kata-kata Mutiara, Tapi Alam Butuh Aksi Nyata

Disasterizen, Indonesia masih terus dilanda kebakaran hutan hingga saat ini. Misalnya saja pada hari Sabtu (7/9), terjadi kebakaran di Desa Sabuai, Kecamatan Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah.

Dari kejadian tersebut ada yang menggetarkan hati kita nih Disasterizen! Ada seorang anak asal desa tersebut berdiri di pinggir jalan, menunggu tim Satgas (Satuan Tugas) datang, sembari tangannya memegang ranting dan daun pohon untuk berjaga serta sebagai senjata ketika api mendekat padanya.

Ketika tim datang, tanpa aba-aba bak orang dewasa ia dengan sigap bersama kawan-kawannya dan warga membantu tim dalam upaya pemadaman. Saat ditanya oleh tim kenapa tidak bermain saja, ia menjawab “ga mau semuanya habis terbakar”.

Anak itu bernama Angga (11), yang membuktikan dan menyadarkan kita bahwa alam tidak butuh kata-kata mutiara, tapi alam butuh aksi nyata dari kita. Bukti nyata yang seperti apa? Misalnya saja menanam pohon, tidak membakar dan menebang pohon sembarangan atau hal positif lainnya. Nah untuk menjaga hutan, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) sedang bagi-bagi bibit gratis nih!

Pembagian bibit gratis ini sebagai upaya untuk mempercepat pemulihan hutan dan lahan. Selain itu, dengan bibit gratis yang akan dibagikan ini nantinya bisa mengurangi banjir, pemanasan global, bahkan mengurangi polusi.   

Baca juga : SABUT KELAPA SEBAGAI INOVASI BARU MENCEGAH EROSI PANTAI

Kamu ingin mendapatkannya? Ada syaratnya! Syaratnya kamu membawa KTP, dan tidak boleh diperjual belikan bibit tanaman ini. Dengan semua itu kamu bisa mendapatkan maksimal 25 pohon, terdiri dari 5 pohon buah dan 20 pohon penghijauan. Banyak banget bukan?

Namun, jika kamu ingin bibit yang lebih banyak lagi. Kamu harus membuat surat permohonan, lengkap dengan jenis pohonnya, jumlah pohon, lokasi penanamannya, peruntukannya, identitas diri, dan lain sebagainya. Bibit ini tersedia di seluruh Indonesia lho, kamu bisa mengecek lokasinya di website mereka atau instagram (@kementerianlhk)! Sudah siapkah kalian menghijaukan bumi? (MA)

Sumber : Kementerian Lingkugan Hidup dan Kehutanan