Indonesia harus selalu siap dalam segala keadaan darurat, termasuk kamu Disasterizen! Hal ini dikarenakan keselamatan dan kelangsungan hidup bergantung pada tingkat kesiapsiagaan kamu terhadap keadaan darurat. Beberapa peralatan ini wajib kamu siapkan dan miliki sebelum keadaan darurat datang menimpamu.
Peluit

Peralatan yang satu ini mungkin bagi kamu tidak terlalu penting. Eitss, tapi jangan salah! Meskipun mempunyai bentuk yang kecil tetapi ini sangat penting jika terjadi dalam keadaan darurat. Ini sangat berguna untuk meminta pertolongan jika kamu terjebak dalam reruntuhan atau di suatu bangunan.
Kotak P3K

Kotak P3K ga kalah penting dengan peralatan lainnya yang wajib banget kamu miliki. Tetapi, jika kamu tidak mempunyai kotak p3k, seengganya memiliki 1 obat pribadi yang menjadi senjata keselamatanmu dalam keadaan darurat.
Radio Portable

Saat terjadi bencana alam, biasanya handphone tidak memiliki sinyal. Lantas apa yang akan kamu perbuat? Kamu perlu banget bawa radio portable. Peralatan ini berfungsi untuk mengetahui informasi tentang situasi sekitarmu dalam keadaan darurat.
Headlamp/Senter

Dalam keadaan darurat senter atau headlamp sangat dibutuhkan, karena semua listrik akan padam. Hal ini lah, senter atau headlamp wajib kamu miliki dan siapkan untuk menerangi jalan dan keadaan disekitarmu.
Pisau Lipat

Peralatan kecil namun tajam ini sangat penting keberadaannya. Pisau lipat dapat digunakan jika kamu terjebak dan perlu memotong sesuatu untuk membantumu melarikan diri. (MA)
Sumber : Ruangguru